BerandaBUMNPT Asuransi Jasaraharja Putera
Lowongan Kerja

PT Asuransi Jasaraharja Putera

PT Asuransi Jasaraharja Putera adalah perusahaan yang bergerak di bidang asuransi umum dan merupakan anak perusahaan dari Jasa Raharja (Persero). Berdiri sejak tahun 1993, Jasaraharja Putera menawarkan berbagai produk asuransi kendaraan, properti, kesehatan, perjalanan, dan perlindungan kecelakaan diri yang dirancang untuk memberikan jaminan finansial dan perlindungan optimal bagi masyarakat. Dengan dukungan teknologi modern dan jaringan luas di seluruh Indonesia, perusahaan ini terus berkembang untuk memenuhi kebutuhan pelanggan dalam menghadapi risiko keuangan yang tidak terduga.

Sebagai bagian dari industri asuransi dan keuangan, Jasaraharja Putera berkomitmen untuk memberikan layanan klaim yang cepat, transparan, dan profesional. Perusahaan juga terus berinovasi dalam menghadirkan asuransi berbasis digital, memudahkan pelanggan dalam mengakses informasi, melakukan pembayaran premi, hingga mengajukan klaim secara online. Dengan visi menjadi perusahaan asuransi terdepan di Indonesia, Jasaraharja Putera terus memperkuat kepercayaan masyarakat melalui produk yang kompetitif dan layanan yang berkualitas.

Guna mendukung pertumbuhan bisnis dan ekspansi layanan, Jasaraharja Putera membuka lowongan kerja di sektor asuransi dan keuangan bagi individu yang berbakat dan memiliki semangat untuk berkembang di industri ini. Kesempatan berkarier tersedia untuk berbagai posisi strategis, seperti aktuaris, underwriter, tenaga pemasaran, customer service, dan analis risiko.


Lowongan Kerja PT Asuransi Jasaraharja Putera


PT Asuransi Jasaraharja Putera sedang membuka peluang karier terbaru bagi individu yang berkompeten dan siap bergabung sebagai bagian dari tim profesional perusahaan. Kesempatan kerja ini menawarkan berbagai posisi strategis dengan persyaratan menarik, menjadikan ini peluang emas bagi Anda yang ingin mengembangkan karier di salah satu perusahaan terkemuka. Simak informasi lengkap mengenai posisi dan persyaratan di bawah ini.

Posisi:

1. Claim

Deskripsi Pekerjaan :

  • Menerima pengajuan klaim dari pemegang polis atau pihak terkait lainnya (misalnya rumah sakit, bengkel, atau lembaga terkait)
  • Memastikan bahwa semua dokumen yang dibutuhkan untuk pengajuan klaim lengkap dan sesuai dengan prosedur yang berlaku
  • Menilai besaran kerugian atau biaya yang ditanggung nasabah sesuai dengan ketentuan polis asuransi, termasuk menghitung jumlah klaim yang dapat disetujui
  • Membantu menverifikasi keabsahan polis asuransi untuk memastikan bahwa polis masih berlaku dan klaim diajukan sesuai dengan ketentuan yang tercantum dalam polis
  • Menyusun laporan terkait klaim yang diajukan, yang mencakup status klaim, pembayaran yang telah dilakukan, dan klaim yang masih dalam proses

Kualifikasi :

  • Warga Negara Indonesia
  • Pria/Wanita
  • Usia maksimal 30 Tahun (per pendaftaran)
  • Berkelakuan baik (melampirkan SKCK)
  • Minimal S1/D4 (Setara)
    • Asuransi
    • Keuangan/Akuntansi
    • Ekonomi/Manajemen
    • Bisnis
    • Marketing Komunikasi/Marketing
    • Matematika/Statistik
    • Ilmu Komunikasi
    • Actuaria
    • Teknik
  • IPK minimal 3,00 skala 4,00 (PTN & PTS)
  • Tinggi Badan Laki Laki :  165
  • Tinggi Badan Wanita : 155
  • Berorientasi pada target dan mampu bekerja dibawah tekanan
  • Sehat Jasmani, Rohani dan bebas dari Narkoba (Dibuktikan dengan surat dari dokter atau Lembaga yang kompeten dibidangnya)
  • Tidak memiliki saudara kandung yang masih bekerja di PT Jasaraharja Putera
  • Penempatan Provinsi : DKI Jakarta, Jawa, Sumatera, Kalimantan Timur, Kalimantan Barat, Sulawesi Utara, Sulawesi Selatan, Bali, Nusa Tenggara Barat, Nusa Tenggara Timur, Papua

2. Actuarial

Deskripsi Pekerjaan :

  • Mengumpulkan data statistik untuk dianalisis yang diperlukan untuk mendukung kelancaran operasional
  • Memperkirakan probabilitas dan kemungkinan kerugian untuk suatu kejadian
  • Membantu dalam penyusunan laporan-laporan Aktuaria seperti laporan profil risiko dan laporan produk asuransi, dll
  • Membantu pengolahan data aktuaria yaitu cadangan teknis, data klaim, data profil risiko dll
  • Membantu melakukan pengolahan actuarial database dan penyajian data aktuaria

Kualifikasi :

  • Warga Negara Indonesia
  • Pria/Wanita
  • Usia maksimal 30 Tahun (per pendaftaran)
  • Berkelakuan baik (melampirkan SKCK)
  • Minimal S1/D4 (Setara)
    • Actuaria
    • Matematika
    • Statistik
  • IPK minimal 3,00 skala 4,00 (PTN & PTS)
  • Menguasai SQL dan R (Programming Language)
  • Tinggi Badan Laki Laki :  165
  • Tinggi Badan Wanita : 155
  • Berorientasi pada target dan mampu bekerja dibawah tekanan
  • Sehat Jasmani, Rohani dan bebas dari Narkoba (Dibuktikan dengan surat dari dokter atau Lembaga yang kompeten dibidangnya)
  • Tidak memiliki saudara kandung yang masih bekerja di PT Jasaraharja Putera
  • Penempatan Provinsi : DKI Jakarta

3. Business

Deskripsi Pekerjaan :

  • Mengembangkan dan melaksanakan strategi pemasaran untuk meningkatkan penjualan produk
  • Membantu pengelola dalam penjualan, mencapai target pendapatan, serta berkoordinasi dengan tim internal untuk memastikan layanan yang optimal bagi Mitra Bisnis
  • Membantu merencanakan dan mengorganisir acara atau kegiatan pemasaran, seperti peluncuran produk, seminar, pameran, atau roadshow untuk menarik perhatian pelanggan potensial
  • Menjalin dan memelihara hubungan yang baik dengan nasabah yang ada, serta mencari peluang untuk menarik nasabah baru melalui pelayanan yang baik
  • Memberikan informasi yang jelas dan akurat kepada nasabah mengenai produk dan layanan yang tersedia, serta membantu mereka memilih produk yang paling sesuai dengan kebutuhan mereka

Kualifikasi :

  • Warga Negara Indonesia
  • Pria/Wanita
  • Usia maksimal 30 Tahun (per pendaftaran)
  • Berkelakuan baik (melampirkan SKCK)
  • Minimal S1/D4 (Setara)
    • Asuransi
    • Keuangan/Akuntansi
    • Ekonomi/Manajemen
    • Bisnis
    • Marketing Komunikasi/Marketing
    • Matematika/Statistik
    • Ilmu Komunikasi
    • Komputer/Sistem Informasi/Teknologi Informatika/Manajemen Informasi
    • Actuaria
    • Teknik
  • IPK minimal 3,00 skala 4,00 (PTN & PTS)
  • Berpenampilan Menarik dan memiliki komunikasi & negosiasi yang baik
  • Upload foto diri terbaru maks. 3 bulan terakhir (seluruh dan setengah badan)
  • Tinggi Badan Laki Laki :  165
  • Tinggi Badan Wanita : 155
  • Berorientasi pada target dan mampu bekerja dibawah tekanan
  • Sehat Jasmani, Rohani dan bebas dari Narkoba (Dibuktikan dengan surat dari dokter atau Lembaga yang kompeten dibidangnya)
  • Tidak memiliki saudara kandung yang masih bekerja di PT Jasaraharja Putera
  • Penempatan Provinsi : DKI Jakarta, Jawa, Sumatera, Kalimantan Timur, Kalimantan Barat, Sulawesi Utara, Sulawesi Selatan, Bali, Nusa Tenggara Barat, Nusa Tenggara Timur, Papua

4. Underwriting

Deskripsi Pekerjaan :

  • Mengkaji aplikasi asuransi dari calon nasabah untuk memastikan bahwa informasi yang diberikan lengkap dan akurat
  • Memastikan bahwa polis yang sudah ada tetap sesuai dengan perubahan kondisi atau informasi terbaru terkait nasabah, serta melakukan evaluasi kembali saat pembaruan polis
  • Menganalisis risiko serta memutuskan apakah aplikasi asuransi diterima atau ditolak
  • Memastikan bahwa informasi yang disampaikan kepada calon nasabah sesuai dengan kebijakan underwriting perusahaan
  • Menganalisis berbagai faktor risiko yang dimiliki oleh calon nasabah, seperti kondisi kesehatan, pekerjaan, riwayat medis, dan faktor lain yang relevan

Kualifikasi :

  • Warga Negara Indonesia
  • Pria/Wanita
  • Usia maksimal 30 Tahun (per pendaftaran)
  • Berkelakuan baik (melampirkan SKCK)
  • Minimal S1/D4 (Setara)
    • Asuransi
    • Keuangan/Akuntansi
    • Ekonomi/Manajemen
    • Bisnis
    • Marketing Komunikasi/Marketing
    • Matematika/Statistik
    • Ilmu Komunikasi
    • Actuaria
    • Teknik
  • IPK minimal 3,00 skala 4,00 (PTN & PTS)
  • Tinggi Badan Laki Laki :  165
  • Tinggi Badan Wanita : 155
  • Berorientasi pada target dan mampu bekerja dibawah tekanan
  • Sehat Jasmani, Rohani dan bebas dari Narkoba (Dibuktikan dengan surat dari dokter atau Lembaga yang kompeten dibidangnya)
  • Tidak memiliki saudara kandung yang masih bekerja di PT Jasaraharja Putera
  • Penempatan Provinsi : DKI Jakarta

5. Information Technology

Deskripsi Pekerjaan :

  • Mengelola, memantau, dan memastikan sistem, jaringan, serta infrastruktur IT berjalan dengan optimal dan aman
  • Menganalisis serta menyelesaikan permasalahan teknis yang terjadi pada sistem IT untuk mendukung kelangsungan operasional
  • Membantu dalam pengembangan, integrasi, serta penerapan solusi IT baru guna meningkatkan efisiensi kerja dan produktivitas perusahaan
  • Berpartisipasi dalam pengembangan, pengujian, dan penyempurnaan sistem guna meningkatkan efisiensi kerja
  • Membantu perencanaan, pelaksanaan, evaluasi program dan anggaran unit kerja untuk kelancaran pelaksanaan program pada unit kerja bidang Information Technology

Kualifikasi :

  • Warga Negara Indonesia
  • Pria/Wanita
  • Usia maksimal 30 Tahun (per pendaftaran)
  • Berkelakuan baik (melampirkan SKCK)
  • Minimal S1/D4 (Setara)
    • Komputer/Sistem Informasi/Teknologi Informatika/Manajemen Informasi
  • IPK minimal 3,00 skala 4,00 (PTN & PTS)
  • Tinggi Badan Laki Laki :  165
  • Tinggi Badan Wanita : 155
  • Berorientasi pada target dan mampu bekerja dibawah tekanan
  • Sehat Jasmani, Rohani dan bebas dari Narkoba (Dibuktikan dengan surat dari dokter atau Lembaga yang kompeten dibidangnya)
  • Tidak memiliki saudara kandung yang masih bekerja di PT Jasaraharja Putera
  • Penempatan Provinsi : DKI Jakarta

BACA JUGA LOWONGAN KERJA LAINNYA :


Cara melamar

Bagi yang berminat untuk melamar posisi ini, silahkan anda dapat DAFTAR secara online melalui tautan yang telah disediakan. Jadi, tunggu apa lagi? Jika Anda berminat dan meraih kesuksesan dalam karir Anda, jangan lewatkan kesempatan ini. Segera Daftar melalui tauatan dibawah ini sekarang juga !

ClaimPENDAFTARAN
ActuarialPENDAFTARAN
BusinessPENDAFTARAN
UnderwritingPENDAFTARAN
Information TechnologyPENDAFTARAN

Batas alkhir pendaftaran 12 April 2025

Perhatian :

  • Mohon untuk membaca informasi ini secara cermat dan menyeluruh.
  • Hanya pelamar yang memenuhi kriteria terbaik yang akan diikutsertakan dalam seleksi lanjutan.
  • Selama proses rekrutmen, tidak ada biaya yang akan dibebankan kepada pelamar.

Semoga informasi ini bermanfaat bagi Anda dan kami mengharapkan Anda untuk berbagi informasi ini dengan teman atau keluarga yang mungkin memerlukannya. Untuk informasi lebih lanjut tentang lowongan kerja di sektor BUMN, CPNS, atau sektor swasta lainnya, kunjungi situs web kami di www.goletskerja.com

Baca Juga : Lowongan Kerja Untuk Lulusan SMK Terbaru Semua Jurusan

Join Channel GOLETSKERJA di :

MADING LOKER

LOKER BUMN

PEMERINTAHAN

3 Career Acceleration Programs di Mayora Group: Simak Penjelasannya!

PT Mayora Indah Tbk, salah satu top Fast Moving...

10 Tips Mengirim Surat Lamaran Kerja Via Email Yang Benar

Mencari sebuah pekerjaan adalah hal yang cukup menantang bagi...

Petunjuk dan Alur Pendaftaran CPNS 2024 di Portal SSCASN BKN

Petunjuk dan Alur Pendaftaran CPNS 2024 di Portal SSCASN...

Contoh dan Cara Membuat Surat Lamaran Kerja Yang Benar

Surat lamaran kerja merupakan dokumen yang perlu Anda buat...