BerandaCPNS & NON CPNSFormasi CPNS dan PPPK Kemenkumham Periode Tahun 2024
Lowongan Kerja

Formasi CPNS dan PPPK Kemenkumham Periode Tahun 2024

Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia akan membuka penerimaan Calon Aparatur Sipil Negara Tahun 2024 untuk formasi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK). Formasi CPNS dan PPPK Kemenkumham Tahun 2024.

Putra-Putri terbaik Bangsa Indonesia, ayo bergabung bersama Kementerian Hukum dan HAM menjadi Calon Aparatur Sipil Negara tahun 2024. Pemerintah mengumumkan akan membuka pendaftaran Calon Aparatur Sipil Negara (CASN) 2024, yang mencakup Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK).

Tanggal pembukaan pendaftaran CPNS dan PPPK 2024 belum ditentukan oleh pemerintah. Namun, pemerintah menargetkan proses ini akan dimulai sekitar bulan Juni atau Juli. Tahun ini, total formasi yang dibuka mencapai 1.289.824 posisi, terdiri dari 427.650 untuk instansi pusat dan 862.174 untuk instansi daerah.

Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia (Kemenkumham RI) adalah kementerian dalam Pemerintah Indonesia yang membidangi urusan hukum dan hak asasi manusia. Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia berada di bawah dan bertanggung jawab kepada Presiden.

Goletskerja.com adalah salah satu situs penyedia informasi lowongan kerja Indonesia. kamin dalam hal ini berkonsisten untuk selalu memberikan informasi terkini tentang lowongan pekerjaan yang valid. Semua informasi lowongan kerja di goletskerja.com mulai dari perusahaan BUMN, informasi CPNS dan Perusahaan Swasta ternama, dengan kategori lowongan tingkat SMAD3, sampai dengan S1-S2, bersumber dari halaman resmi perusahan atau social media terpercaya yang sedang membuka rekrutmen yang mencari kandidat untuk bergabung jadi salah satu bagian dari perusahaannya.

Formasi CPNS dan PPPK Kementerian Hukum dan Hak Asai Manusia (Kemenkumham) Periode Tahun 2024


Berikut adalah formasi CPNS dan PPPK Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia yang akan dibuka pada tahun 2024. Jangan lewatkan kesempatan untuk bergabung dan berkontribusi di instansi yang berperan penting dalam penegakan hukum serta perlindungan hak asasi manusia di Indonesia.

1. Formasi CPNS Lulusan SMA/SMK

  • Penjaga Tahanan
  • Pemeriksa Keimigrasian

2. Formasi CPNS Lulusan DIV/Sarjana S1

  • Kurator Keperdataan Ahli Pertama
  • Perancang Peraturan Perundang-undangan Ahli Pertama
  • Analis SDM Aparatur Ahli Pertama
  • Pemeriksa Paten Ahli Pertama
  • Pemeriksa Desain Industri Ahli Pertama
  • Analis Hukum Ahli Pertama
  • Pranata Komputer Ahli Pertama
  • Analis Kebijakan Ahli Pertama
  • Auditor Ahli Pertama
  • Penerjemah Ahli Pertama
  • Dokter Ahli Pertama
  • Dokter Gigi Ahli Pertama
  • Analis Kekayaan Intelektual Ahli Pertama

3. Formasi CPNS Lulusan Diploma

  • Asisten Apotker Terampil
  • Bidan Termapil
  • Perawat Terampil

4. Formasi CPNS Lulusan Magister

  • Widyaiswara Ahli Pertama

5. Formasi Khusus PPPK

  • Penata Layanan Operasional
  • Pengelola Layanan Operasional
  • Operator Layanan Operasional
  • Pengelola Umum Operasional

Itulah formasi CPNS dan PPPK Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) yang akan dibuka pada tahun 2024. Untuk informasi lebih lanjut mengenai tanggal pendaftarannya, mari kita nantikan bersama-sama.

BACA LOWONGAN KERJA TERBARU :


Perhatian :

  • Mohon untuk membaca informasi ini secara cermat dan menyeluruh.
  • Hanya pelamar yang memenuhi kriteria terbaik yang akan diikutsertakan dalam seleksi lanjutan.
  • Selama proses rekrutmen, tidak ada biaya yang akan dibebankan kepada pelamar.

Semoga informasi ini bermanfaat bagi Anda dan kami mengharapkan Anda untuk berbagi informasi ini dengan teman atau keluarga yang mungkin memerlukannya. Untuk informasi lebih lanjut tentang lowongan kerja di sektor BUMN, CPNS, atau sektor swasta lainnya, kunjungi situs web kami di www.goletskerja.com

Baca Juga : Lowongan Kerja Untuk Lulusan SMK Terbaru Semua Jurusan

Join Channel Telegram GOLETSKERJA :

PT Samator Indo Gas Tbk

PT Samator Indo Gas Tbk

Mie Gacoan

Mie Gacoan

PT United Tractors Tbk

PT United Tractors Tbk